Rapat Koordinasi Implementasi Program TB-HIV seluruh UPT Pemasyarakatan di Lapas Kelas I Cipinang.

 Lapas Cipinang Rakor TB

Kamis pagi (13/9/2018) telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Implementasi Program TB-HIV UPT Pemasyarakatan se-kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta. Acara yang dilaksanakan di Aula Gedung II Lapas Kelas I Cipinang tersebut dibuka oleh Nana Herdiana Kasubdit Perawatan yang mewakili Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Tampak pula hadir dan memberikan sambutan Muda Husni Kepala Pembinaan Lapas Kelas I Cipinang.

“Kami memiliki tim Khusus yang menanganani penyakit TBC di Lapas Kelas I Cipinang, yang dipimpin oleh dr. Kasum dan 3 (tiga) orang JFT Perawat sebagai anggota” demikian disampaikan oleh Kepala Seksi Perawatan Oki Setiawan. Selain dihadiri perwakilan dari seluruh UPT Pemasyarakatan DKI Jakarta Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh perwakilan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur, perwakilan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat dan perwakilan dari beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) pendamping seperti, Family Health Indonesia (FHI 360), Challenge TB (CTB KNCV). “Penyakit TB merupakan pembunuh nomor dua di dunia, dan merupakan penyakit yang susah di deteksi” papar dr. Adele selaku wakil dari FHI 360.

Rapat tersebut bertujuan untuk meningkatkan implementasi program kolaborasi TB-HIV di UPT Pemasyarakatan DKI Jakarta dan hasil rapat koordinasi ini akan dipergunakan untuk memperbaiki implementasi program serta meningkatkan jejaring baik antar Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan maupun dengan pihak eksternal UPT dengan harapan dapat menurunkan angka kesakitan dan angka kematian yang diakibatkan oleh Tuberkulosis (TB) di Lapas, Rutan dan RS. Pengayoman. Acara yang dimoderatori oleh dr. Yuniarti itu diisi dengan pemaparan hasil supervisi dari masing masing tim TB UPT Lapas/Rutan dan diskusi serta Tanya jawab.

 

Penulis  : Esta

Foto : Lukman Ismail

Lapas Kelas I Cipinang


Print   Email