Kunjungan Direktur Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan Napza (RSKPN) Kementerian Sosial Republik Indonesia di Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta

2019 03 26 Lapsustik Kunjungandirekturrehabilitasisos 2Jakarta, Lapsustik News – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Klas IIA Jakarta, kedatangan Direktur Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan Napza (RSKPN) Kementerian Sosial RI, Waskito Budi Kusumo, Selasa (12/03) yang disambut baik oleh Jumadi selaku Kepala Subseksi Bimkemaswat Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta, Koordinator beserta Tim Program Rehabilitasi Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta.

Waskito Budi Kusumo bersama stafnya hadir bertujuan untuk meninjau serta menggali informasi tentang Program Rehabilitasi Berbasis Pelatihan dan Kewirausahaan yang ada di Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta.

Dalam sambutannya Waskito Budi Kusumo menyampaikan “Apresiasi yang setinggi – tingginya kepada Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta atas Kegiatan Program Rehabilitasi yang ada,” Waskito juga menambahkan “Diharapkan setelah mengikuti program ini Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP-red) nantinya setelah kembali ke masyarakat memiliki bekal keahlian yang lebih baik, sehingga tidak kembali melakukan perbuatan yang melanggar hukum.”

Kunjungan Direktur Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan Napza (RSKPN) memberikan motivasi dan penyegaran kepada WBP juga Petugas yang bertanggungjawab menangani kegiatan Program Rehabilitasi di Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta. Hal ini disampaikan langsung oleh Jumadi sebagai Kepala Subseksi Bimkemaswat Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta yang mewakili Kepala Lapas menyampaikan kepada Tim Humas “Sangat senang dengan adanya Kunjungan Direktur RSKPN ini karena bisa memberikan semangat bagi WBP yang mengikuti Program Rehabilitasi untuk lebih serius melaksanakan Program Pembinaan ini.”2019 03 26 Lapsustik Kunjungandirekturrehabilitasisos 3

Kemudian Winanti selaku Koordinator Selain itu Winanti selaku Koordinator Program Rehabilitasi Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta menyampaikan kepada Tim Humas “Bahwa kegiatan ini bertujuan untuk pembinaan mental dan merubah mindset WBP yang dibekali dengan ilmu kewirausahaan.” Winanti juga menambahkan “Kegiatan ini merupakan terapi untuk melepaskan diri dari Narkoba.”

Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta yang mengikuti Program Rehabalitasi menyambut dan mendengarkan dengan baik arahan dari Direktur Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Napza, sehingga kegiatan yang diikuti oleh 150 WBP bisa berjalan dengan tertib dan kondusif.

Selanjutnya WBP Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta mengikuti kegiatan Rehabilitasi Berbasis Pelatihan dan Kewirausahaan yang bekerjasama dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia DKI Jakarta dan Yayasan Tenar (Terapi Narkoba) Indonesia.

Salma dan Bambang Alfateta sebagai Narasumber dari Yayasan Tenar menyampaikan materi yang dibagi 2 sesi pertemuan dengan Tema Materi untuk Sesi pertemuan Pagi dimulai pukul 09.00 s.d 12.00 WIB yaitu Merubah Mindset (Change Mindset) dan Terapi Melepaskan Diri dari Narkoba untuk pertemuan Sesi Siang yang dimulai pukul 13.00 s/d 15.00 WIB.

2019 03 26 Lapsustik Kunjungandirekturrehabilitasisos 4 2019 03 26 Lapsustik Kunjungandirekturrehabilitasisos 1

Nurmala Dewi dan Syaefull (Kontributor Berita Tim Humas Lapas Narkotika Klas IIA Jakarta)


Print   Email