Video Call Dari Dalam Penjara

2021 01 25 RUCI ZOOM WBP 1Jakarta - Jangan lagi bayangkan ruang tahanan sebagai tempat yang sungguh-sungguh terisolasi dari dunia luar. Teknologi memungkinkan tahanan berinteraksi dengan orang di luar rutan. Dari tahun lalu Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Cipinang belum membuka layanan kunjungan untuk keluarga, akan tetapi Rutan Cipinang tidak menghilangkan hak-hak warga binaan untuk sekedar menanyakan kabar kepada keluarga terkasih.2021 01 25 RUCI ZOOM WBP 2

Maka dari itu, Rutan Kelas I Cipinang selalu memfasilitasi dan memberikan layanan kepada warga binaan dengan menyediakan layanan video call untuk menghubungi keluarga dan sanak saudara dengan di awasi Petugas Rutan Cipinang.

Kepala Rutan Kelas I Cipinang, Margono menuturkan fasilitas video call ini juga sebagai pengganti layanan kunjungan yang ditutup sementara dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona masuk kedalam rutan.


“Untuk mencegah masuknya virus corona ke dalam rutan, layanan kunjungan keluarga di Rutan Cipinang masi kita tutup, sebagai penggantinya kami sediakan layanan video call untuk warga binaan yang ingin menghubungi keluarganya,” jelas Margono

Video call tersebut difasilitasi menggunakan smartphone dengan aplikasi WhatsApp dan earphone. Untuk menggunakan fasilitas ini warga binaan tidak di pungut biaya atau gratis, warga binaan hanya mendaftar dan menunggu anterian saja.

Layanan kunjungan online ini tersedia mulai hari Senin sampai dengan Hari Jumat untuk jam Pagi 09:00 WIB s/d 11:00 dan 13:15 s/d 15:15 untuk jam Siang. Setiap WBP diberikan waktu selama 5 menit terhitung sejak video call tersambung. 

 2021 01 25 RUCI ZOOM WBP 3


Print   Email