Bimbingan Teknis Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Tahun Anggaran 2012

 

 

DSC_0178_2012-10-09_BIMTEKBARJAS_DIBUKA

 

Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Trisasi Dwi Handahyni, S.H., membuka Bimtek Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah di Hotel Harris Tebet Jakarta pada hari Selasa (9/10/2012) yang diikuti 50 orang peserta dilingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta. Bimtek akan berlangsung selama lima hari tanggal 9 s.d. 13 Oktober 2012 yang akan diakhiri dengan ujian sertifikasi pengadaan barang/jasa pemerintah. Narasumber kegiatan ini berasal dari LKPP.

Bimtek ini diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta dan Kantor Imigrasi Klas I Khusus Jakarta Barat bekerja sama dengan LKPP.

Dalam sambutannya, Kepala Divisi Administrasi mengingatkan kepada peserta agar mengikuti kegiatan Bimtek tersebut dengan sungguh-sungguh sehingga menghasilkan aparatur yang mampu mengelola barang/jasa secara transparan dan akuntabel pada unit kerja masing-masing.


Print   Email