Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Hadiri Pembukaan Evaluasi IKPA Triwulan I Tahun Anggaran 2022

WhatsApp Image 2022 04 19 at 1.51.35 PM

Jakarta – Kepala Divisi (Kadiv) Administrasi Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Sorta Delima L. Tobing didampingi Kepala Bagian Umum, Agus Salim dan Kasubbag Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Negara, Evi Purwaningsih menghadiri secara virtual pembukaan Kegiatan Evaluasi Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran Kemenkumham Triwulan I Tahun Anggaran 2022 dan Pemberian Penghargaan IKPA (Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran) Unit Eselon I dan Kanwil T.A. 2021, Selasa (19/04/2022). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kualitas pengelolaan dan pelaksanaan anggaran untuk tercapainya target nilai IKPA Tahun 2022.

WhatsApp Image 2022 04 19 at 12.27.36 PM

Dalam paparannya, Kepala Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI, Wisnu Nugroho Dewanto menyampaikan langkah-langkah peningkatan IKPA Tahun Anggaran 2022 antara lain pengadaan barang/jasa yang sifatnya sekaligus diselesaikan sampai Triwulan II dan lakukan pendaftaran kontrak ke KPPN maksimal 5 hari kerja. Lakukan penyesuaian halaman III DIPA (RPD) berdasarkan rencana kegiatan. Segera lakukan percepatan realisasi anggaran sesuai target penyerapan anggaran per triwulan. Kantor Wilayah melakukan pengawasan dan pengarahan pelaksanaan langkah-langkah peningkatan IKPA serta memberikan penghargaan atas capaian IKPA terbaik kepada seluruh Satuan Kerja di lingkungannya. Dalam kesempatan ini pula diberikan penyerahan Piagam Penghargaan Menteri Hukum dan HAM kepada Unit Pusat dan Kanwil yang memiliki kinerja terbaik Tahun Anggaran 2021 periode tanggal 1 Januari sampai dengan 31 Desember 2021 di lingkungan Kemenkumham RI.

WhatsApp Image 2022 04 19 at 12.27.37 PM 1


Print   Email