Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta Mengikuti Vaksinasi

IMG 20210318 124317 298

 

 

 

IMG 20210318 124317 348

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta Ibnu Chuldun, mengikuti Vaksinasi Covid-19 yang diadakan Kementerian Hukum dan HAM dalam mendukung upaya Pemerintah mewujudkan masyarakat sehat dan produktif yang bertempat di Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM RI, pada hari Kamis (18/03).

20210318093446 IMG 5225
Diawali dengan pemeriksaan Pravaksinasi, Kepala Kantor Wilayah melakukan Validasi data pribadi terlebih dahulu kemudian melaksanakan pemeriksaan Kesehatan meliputi cek suhu tubuh, tekanan darah dan screening Kesehatan yang didampingi oleh Dr. Yulius dan Dr. Yusman Tim Pernakes Kemenkumham DKI Jakarta. Screening dilakukan untuk memastikan kondisi fisik seorang penerima vaksin dalam kondisi sehat dan siap untuk menerima vaksin. Dalam hal ini Kepala Kantor Wilayah berkesempatan menerima Vaksin Sinovac yang diproduksi oleh biofarma. Seusai menerima Vaksin, Kepala Kantor Wilayah diarahkan menjalani observasi selama 30 menit untuk mengetahui dan memastikan apakah vaksinasi tidak menimbulkan efek samping.
Tim Pernakes juga menyampaikan bahwa tahapan vaksinasi ini bukan berarti seseorang itu bebas Covid-19, akan tetapi bagi seluruh penerima vaksin harus senantiasa menerapkan pola hidup sehat, makan makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup serta tidak melupakan 5M yang wajib dilakukan, yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan, Menjauhi Kerumunan dan Membatasi Mobilitas dan Interaksi.

20210318094615 IMG 5248

Pada kesempatan ini pula Kepala Kantor Wilayah melakukan dialog serta memberikan semangat kepada Tim Pernakes DKI Jakarta yang dilibatkan secara langsung sebagai Tim maupun Vaksinator kegiatan Vaksinasi Covid-19 Pegawai Kementerian Hukum dan HAM RI.


Print   Email