Laksanakan Perubahan, Peserta Bina Mental dan Etos Kerja Giat Berikan Ide dan Gagasan

426

Senin, (26/07/21). Bina mental dan etos kerja Pegawai di Lingkungan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta. Kegiatan dilaksanakan melalui teleconference dengan pengajar Psikolog Klinis Pertama Kantor Wilayah Hukum dan HAM DKI Jakarta Novianita Ayu dan Astrid Wulandari.

226

Dalam materi pertama, Novianita melakukan diskusi kepada peserta bina mental tentang pesan dan kesan selama mengikuti materi-materi yang sangat berkesan dan memberikan waktu selama 10 menit kepada peserta bina mental untuk merencanakan kegiatan perubahan di kesatuan kerja masing-masing. Perubahan yang disampaikan oleh peserta bina mental adalah tentang sistem dan pola kerja dikantor. Banyak para peserta bina mental mengacu pada sistem kerja yang efektiv dan efisien guna meminimalisir kesalahan bekerja dan membuat ide serta terobosan pada tempat kerja masing-masing.

326

Astrid juga menyampaikan tentang motivasi dan semangat para peserta bina mental dan etos kerja agar bekerja sesuai dengan hati, sehingga pekerjaan yang dijalankan akan menjadi ringan dan tidak menjadi beban dalam bertugas. Dalam kegiatan ini disampaikan juga program bea siswa pegawai sebagai peningkatan dalam hal pendidikan pegawai.

126

Dalam kegiatan bina mental dan etos kerja kali ini adalah angkatan III kelas A, terdiri dari Petugas Lapas, Rutan, Rupbasan dan Rumah Sakit Pengayoman DKI Jakarta yang berjumlah 40 orang.

Print