Lokakarya Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM

2021 10 04 Lokakarya 1Jakarta – Bertempat di Graha Pengayoman Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta, Ibnu Chuldun menghadiri Kegiatan Lokakarya Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Persiapan Desk Evaluasi Tim Penilai Nasional pada Senin (04/10). Kegiatan ini juga diikuti oleh Kepala Divisi Administrasi (Sorta Delima L. Tobing), Kepala Divisi Keimigrasian (Saffar Muhammad Godam), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Marselina Budiningsih) dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Sutirah) secara virtual di Ruang Krakatau The Sultan Holtel dan Residence. Serta Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta di ruang kerja atau rumah masing-masing.

Kegiatan dibuka oleh sambutan dari Wakil Menteri Hukum dan HAM, Edward Omar Sharief Hiariej yang memberikan arahan yaitu Pembangunan Zona Integritas mengacu pada Konvensi PBB mengenai anti korupsi harus mengacu pada tiga hal yaitu Integritas, Akuntabilitas dan Transparansi.

Kegiatan dilanjutkan dengan arahan dari Sekretaris Jenderal di ikuti dengan Inspektur Jenderal Kementerian Hukum dan HAM yang mengharapkan kepada seluruh satuan kerja telah siap dalam rangka menghadapi Tim Penilai Nasional serta satuan kerja Kementerian Hukum dan HAM dapat memperoleh predikat WBK dan WBB.

2021 10 04 Lokakarya 4

2021 10 04 Lokakarya 3


Print   Email