Pelatihan Las Listrik dan Sepeda Motor para Warga Binaan Lapas Salemba

2017 08 30 Pelatihan Las 1

Jakarta.info - Kepala Pusat Pelatihan Kerja Daerah Jakarta Selatan, Letty Lestari berkesempatan menutup kegiatan Pelatihan MTU Las Listrik dan MTU Sepeda Motor Gelombang Pertama serta sekaligus Pembukaan Pelatihan Gelombang Kedua, Rabu (30/8).

Ia pun tak tanggung-tanggung beberapa orang pembimbing yang telah berpengalaman bertahun-tahun dalam bidang pengelasan pun didatangkan guna mensukseskan kegiatan pembinaan warga binaan ini. 

Kegiatan yang dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Salemba ini melibatkan 20 orang warga binaan pada gelombang pertama serta 20 orang untuk gelombang kedua.

Kepala Seksi Kegiatan Kerja, Gusti Ahmad Ridho yang dalam hal ini mewakili Plt. Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Salemba memberikan apresiasi kepada para peserta Warga Binaan yang telah terpilih untuk mengikuti kegiatan pelatihan ini.

Ia pun berpesan kepada para Warga Binaan yang telah mengikuti kegiatan pelatihan ini agar semua ilmu yang didapat dalam pelatihan ini dipergunakan dengan baik untuk bekal nanti.

Kepala Sub Seksi Sarana Kerja, Magribi Putu Judhono beserta Kepala Subbag Tata Usaha, Doni Handriansyah turut hadir mendampingi para warga binaan yang terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan ini.

Perlu diketahui kegiatan ini memakan waktu selama 1 (satu) bulan lamanya dengan berbagai macam metode, mulai dari pengenalan alat serta praktek lapangan.

2017 08 30 Pelatihan Las 2

2017 08 30 Pelatihan Las 3

2017 08 30 Pelatihan Las 5

2017 08 30 Pelatihan Las 4


Print   Email