PENINGKATAN KUALITAS SDM, KANTOR IMIGRASI JAKARTA SELATAN GELAR PELATIHAN KEPRIBADIAN PEGAWAI

2016 05 27 outbond jakarta selatan4

Jakarta.info- Kantor imigrasi Kelas I Khusus Jakarta Selatan menggelar Pelatihan Kepribadian Pegawai di Lembang, Bandung selama 3 hari, 27-29 Mei 2016.

Pelatihan ini sangat tepat dilaksanakan sebagai implementasi pelaksanaan reformasi birokrasi Kementerian Hukum dan HAM, sebagai upaya untuk melakukan perubahan mendasar terhadap sistem penyelenggaraan pemerintah terutama yang menyangkut aspek Sumber Daya Manusia yaitu untuk mewujudkan organisasi yang tepat fungsi dan tepat ukuran (right sizing), mewujudkan SDM aparatur sipil negara yang berintegritas, netral, dan berkompeten
dalam melayani masyarakat.

2016 05 27 outbond jakarta selatanSaya berharap "Semoga setelah pelaksanaan kegiatan pelatihan kepribadian pegawai ini, para pegawai dapat mengimplementasikan apa yang telah diberikan oleh narasumber ke dalam kegiatan sehari-hari" ungkap Kakanim Jakarta Selatan dalam sambutannya pada saat pembukaan Pelatihan Kepribadian Pegawai.

Kegiatan pelatihan yang diisi dengan sesi motivasi (service excellent) yang disampaikan oleh Adriano Giovani selaku Trainer-Motivator, memecah kekakuan yang terjadi diruangan suasana menjadi riuh dan penuh semangat.

2016 05 27 outbond jakarta selatan3 2016 05 27 outbond jakarta selatan2

Sabtu (28/05) Hari Ke-2 Pelatihan Kepribadian Pegawai Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Jakarta Selatan yang didampingi dari kubik group event organizer,  dilanjutkan dengan kegiatan dilapangan dengan membangun kerjasama tim dan kekompakan. 

2016 05 27 outbond jakarta selatan5 2016 05 27 outbond jakarta selatan6
Print