Pentingnya Penyerapan Anggaran : Kakanwil Pantau Langsung Kantor Imigrasi Jakarta Pusat

2016 12 13 monitoring dan evaluasi kanim pusat 1

Jakarta_Info, Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Endang Sudirman yang didampingi Kepala Divisi Keimigrasian, Zaeroji usai membuka kegiatan rapat DILKUMJAKPOL di Hotel Sental Jakarta Pusat (13/12), melakukan inspeksi mendadak ke Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat.

Kepala Divisi Keimigrasian, Zaeroji mengatakan kunjungan ini bukanlah untuk mencari-cari kesalahan ataupun menakut-nakuti, tetapi karena adanya pengaduan yang diterima terkait pelayanan keimigrasian yang diberikan kepada masyarakat dan juga untuk memantau sampai sejauh mana usaha dalam mengoptimalkan penyerapan anggaran yang masih rendah pada Kantor Imigrasi Jakarta Pusat di akhir Tahun 2016 ini.

Sebelum mengumpulkan seluruh pejabat struktural dan Pejabat Pengelola Keuangan Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat di ruang rapat Kakanim, Kakanwil menyempatkan diri untuk meninjau langsung pelayanan paspor yang diberikan oleh Kantor Imigrasi Jakarta Pusat.

2016 12 13 monitoring dan evaluasi kanim pusat 3 2016 12 13 monitoring dan evaluasi kanim pusat 6
2016 12 13 monitoring dan evaluasi kanim pusat 7 2016 12 13 monitoring dan evaluasi kanim pusat 5

Di dalam rapat Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Endang Sudirman memberikan masukan agar meningkatkan fasilitas bagi pemohon pelayanan keimigrasian baik di ruang tunggu ataupun pengambilan paspor sehinga tidak ada lagi masyarakat yang menumpuk dan berdiri ketika sedang menunggu antrian.

Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta,Endang Sudirman mengatakan. "Kebijakan politik kita jelas dengan adanya MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) dan Bebas Visa itu menjadi tantangan yang berat bagi tugas pengawasan orang asing yang berada di wilayah Jakarta Pusat. Di dalam DIPA Kantor Imigrasi Jakarta Pusat Tahun 2016 telah disiapkan anggaran yang besar untuk pengawasan dan penindakan terhadap orang asing. Banyak Informasi tentang penangkapan orang asing di wilayah Jakarta Pusat melalui media sosial baik online maupun elektronik tetapi mengapa anggaran pada output pengawasan dan penindakan keimigrasian masih belum terserap?", yang kita inginkan bukan hanya hasilnya saja tapi proses tata kelola keuangannya pun kita harus jalankan karena harus sesuai antara perencanaan dan penyerapannya.

Kondisi realisasi anggaran saat ini Kantor Imigrasi Jakarta Pusat yang masih 66% (sumber data:aplikasi sas per tanggal 13/12/2016) diharapkan dapat melakukan upaya-upaya optimalisasi dengan sisa waktu yang sangat singkat ini. Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat mentargetkan penyerapan anggaran pada akhir tahun 2016 ini akan mencapai angka 72%.

"Tahun 2017 saya tidak mau lagi melihat adanya penyerapan anggaran yang masih rendah, saya akan memantau langsung ke unit-unit pelaksana teknis untuk memastikan bahwa kegiatan yang terdapat dalam Rencana Kerja Anggaran-Kementerian/Lembaga (RKA-K/L) dijalankan sesuai dengan disbursementplan dan kalender kerja yang telah ditetapkan" tambah Endang Sudirman, Kakanwil saat memberikan pengarahan didalam ruang rapat Kakanim.

Kakanwil beserta Kepala Divisi Keimigrasian meminta kepada setiap para pejabat untuk saling komunikasi, mengontrol dan menyiapkan rencana setiap bulannya agar penyerapan anggaran dapat di pertanggung jawabkan dan sesuai dengan target yang telah disepakati bersama.

2016 12 13 monitoring dan evaluasi kanim pusat 2


Print   Email