Apel Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2018

2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 9Jakarta.kemenkumham.go.id - Rabu (31/01/2018) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta menggelar Apel Bersama dengan Seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis dilingkungan Kanwil DKI Jakarta. Dalam apel ini dirangkaikan dengan kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2018. 

Dimulai dari para Kepala Divisi yang menandatangani perjanjian kinerja dengan disaksikan oleh Kepala Kantor Wilayah kemudian dilanjutkan dengan Para Kepala Unit Pelaksana Teknis yang disaksikan dan ditandatangani oleh Kepala Divisi terkait.

Sebagaimana kita ketahui Tunjangan Kinerja Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang sudah menjadi 80% sejak bulan Februari 2017 dan rapelnyapun sudah kita nikmati bersama.

2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 3

Berkenaan dengan hal tersebut saya mengajak saudara-saudara sekalian untuk meningkatkan kinerja dan inovasi di tahun 2018. Dengan perjanjian kinerja yang saudara tandatangani inilah yang bakal menjadi acuan kinerja selama satu tahun kedepan. Jangan terbatas hanya dengan target kinerja yang kita janjikan ini tetapi buatlah pemikiran dan ide yang kreatif hingga menjadi suatu inovasi, demi memberikan kepuasan pelayanan kepada masyarakat untuk menuju pelayanan yang Prima dan Good Governance.

Prestasi yang sudah kita dapat di Tahun 2017 sebaiknya dapat dipertahankan, terlebih jika kita bisa meningkatkannya di tahun 2018 ini. Seperti yang kita ketahui bersama terkait dengan pelayanan publik Kementerian Hukum dan HAM, pada tahun 2017 Ombudsman Republik Indonesia telah menyatakan bahwa kita sudah berada dalam “zona hijau” yang artinya kualitas layanannya sudah cukup bagus.

Tetapi kita tidak boleh berhenti sampai di situ, kualitas tersebut harus kita jaga dan kita tingkatkan menjadi lebih baik lagi. Tahun 2018, Ombudsman RI akan kembali mengevaluasi pelayanan publik kita maka kita harus konsen kembali dengan fokus utama pada pelayanan pemasyarakatan dan imigrasi.

"Saya minta kepada seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis untuk mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, hilangkan budaya-budaya yang tidak mendukung performa pelayanan publik, antara lain pungutan liar dan Gratifikasi, ucap Kakanwil saat memberikan sambutan dalam apel bersama yang digelar di lapangan parkir Kanwil DKI Jakarta (31/01)."

2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 11 2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 7
2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 8 2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 10

Tahun Anggaran 2018 sudah kita masuki yang secara faktual berada pada lingkungan strategis yang terus mengalami fluktuasi dengan isue strategisnya, seperti isue HAM, peredaran dan perdagangan narkoba, pencari suaka/pengungsi dari luar negeri, peningkatan kualitas pelayanan publik, penerapan e-government yang semakin intens.

Kementerian Hukum dan HAM merespon Tahun Anggaran 2018 dengan menetapkan lima sasaran strategis yang di dalamnya perlu kita cermati dan semangati diantaranya adalah Indeks kepuasan masyarakat (IKM) yang telah ditetapkan sebesar 7,26 kemudian Indeks Reformasi Birokrasi 90,00 dan Indeks integritas 3,50. 

"Saya minta semua target kinerja dan perjanjian kinerja untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sehingga hasilnya dapat maksimal. Target dan perjanjian Kinerja Tahun 2018 sudah tentu memerlukan partisipasi dari seluruh Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, untuk itu saya minta kerjasamanya, tegas Bambang Sumardiono Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta". 

Dalam melaksanakan DIPA Tahun anggaran 2018, saya minta untuk mematuhi disbursment plan, procurement plan dan kalender kerja yang telah Saudara tetapkan. Hasil pemeriksaan dari Badan Pemeriksa Keuangan maupun Inspektorat Jenderal saya harapkan dapat menjadikan pijakan dan pengalaman yang berharga sehingga kesalahan-kesalahan itu tidak terulang kembali di Tahun 2018.

2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 5 2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 6
2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 2 2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 4

Terkait dengan target kinerja, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM telah memberikan kepada masing-masing Kepala Divisi pada tanggal 2 Desember 2018 pada saat apel bersama di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Soekarno Hatta. Disambung dengan hari ini kita telah melakukan penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2018, antara Kepala Kantor Wilayah dengan para Kepala Divisi dan Kepala Divisi dengan Para Kelapa UPT terkait.

Terkait Cpns sebentar lagi kita akan menyerahkan sesuai dengan formasinya. Di Tahun 2018 kita telah mendapatkan penambahan sumber daya untuk menunjang kinerja kita, melalui orientasi Cpns berikanlah pembekalan kepada mereka "Ibarat kertas putih berikan tulisan yang baik sehingga dapat dibaca dan akhirnya dapat memberikan mafaat kepada orang lain" . Paling tidak ini adalah bekal awal para Cpns Tunas Pengayoman yang kelak akan melaksanakan tugasnya di tempat kerja saudara. CPNS ini pastinya akan memberikan semangat dan kekuatan baru dalam mencapai tujuan organisasi Kementerian Hukum dan HAM.

Di akhir sambutannya Kakanwil mengatakan "Tidak ada seseorangpun yang mencapai kesuksesan tanpa melalui KERJA KERAS, Bekerja keras membuat anda bertahan hidup, dan BEKERJA CERDAS membuat anda menikmati kehidupan." Bekerjalah dengan ikhlas, diakhir pekerjaan serahkan segalanya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Karena Tuhan tidak memandang hasil usaha kita tetapi memandang cara kita untuk menghasilkannya. 

2018 01 31 Paenandatanganan Perjanjian Kinerja 1

Foto : Daniel, Gustav, Andri, Satrio


Print   Email