Tata Kelola Media Sosial, Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Bentuk Tim SIMAN

2019 11 05 SIMAN 1

Jakarta.kemenkumham.go.id - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan Sinergi Media Sosial Aparatur Negara (SIMAN) pada Hari Selasa (5/11/2019). Bertempat di Aula Lantai 4 Kantor Wilayah, kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Dr. Bambang Sumardiono, dan dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi (Nuni Suryani). Peserta kegiatan SIMAN ini adalah para admin website maupun sosial media pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta.

Dr. Bambang Sumardiono dalam sambutannya menyebutkan bahwa penggunaan media sosial telah membentuk dan mendukung cara baru dalam berkomunikasi, berinteraksi, maupun berkolaborasi. “Dengan kehadiran media sosial telah menambah sarana penyebaran informasi, opini publik, bahkan mengubah perilaku dan gaya hidup masyarakat” ujar Dr. Bambang Sumardiono. Beliau juga menambahkan bahwa peran serta Aparatur Sipil Negara (ASN) diyakini akan mampu secara optimal dalam meraih opini publik. Maka dari itu langkah awal tata kelola media sosial adalah di lingkungan aparatur negara, sehingga dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat memperluas perkembangan SIMAN dan meminimalisir dampak buruk di media sosial.

2019 11 05 SIMAN 2 2019 11 05 SIMAN 1

Narasumber pada kegiatan ini adalah Ria Wijayanti sebagai Kepala Bagian Humas dan Fitriadi Agung Prabowo yang merupakan Kepala Subbagian Hubungan Pers dan Media Massa pada Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI. Ria Wijayanti mengenalkan tim SIMAN yang terdiri dari 78 Kementerian dan Lembaga yang berada dibawah koordinasi Kementerian Koordinasi Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam). Yang melatarbelakangi dibentuknya SIMAN adalah adanya program, kinerja dan prestasi pemerintah yang harus disosialisasikan secara masif, terutama di media sosial. Ria Wijayanti pun meminta Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta untuk membuat grup WhatsApp dan membentuk tim SIMAN di lingkungan DKI Jakarta.

2019 11 05 SIMAN 3

 

(Tim Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta)

Print