Tingkatkan Keamanan Jelang Upacara Hari Dharma Karya Dhika, Rutan Cipinang Geledah Blok Amazon

20156 10 08 Sidak Ruci 1

Jakarta_info – Usai gladi upacara persiapan pembukaan Pekan Olahraga Peringatan Hari Dharma KaryaDhika Tahun 2015 yang bertempat di Rumah Tahanan Negara Cipinang dilanjutkan dengan kegiatan Sidak pada blok tahanan kriminal yang bertujuan untuk memastikan bahwa upacara Peringatan Hari Dharma KaryaDhika yang akan dilaksanakan pada hari Jum’at 09 Oktober 2015 dalam keadaan aman.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Keamanan, Kesehatan, Perawatan Narapidana/Tahanan dan Pengelolaan Benda Sitaan dan Barang Rampasan Negara Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta SLAMET PRIHANTARA, Bc.IP., S.H., M.Si. beserta jajaran Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta dan unsur staf keamanan Rutan Cipinang yang dipimpin oleh Tri Purnomo, Amd.IP.,SH melaksanakan Sidak pada Gedung Sahardjo (Blok Kriminal - Kamar Isolasi).

Dalam razia kali ini, petugas menemukan barang-barang yang menurut peraturan itu dilarang seperti pisau cutter, charger HP, Handphone, handset dan sendok besi yang kerap dijadikan senjata tajam oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) serta barang lainnya yang dianggap dilarang. (Daniel/ Dok : Rutan Cipinang/ Ed : Angga)

20156 10 08 Sidak Ruci 2 20156 10 08 Sidak Ruci 3
20156 10 08 Sidak Ruci 4 20156 10 08 Sidak Ruci 5

Foto : Situasi Kegiatan Penggeledahan Kamar Hunian Pada Blok Amazon

Print