Penyuluhan Tentang Bantuan Hukum Di Kelurahan Pondok Kopi Kecamatan Duren sawit

WhatsApp Image 2019 04 15 at 11.28.09Senin, 15 April 2019. Penyuluhan hukum tentang Bantuan Hukum dilaksanakan dalam kegiatan Pembinaan Kelompok Kadarkum Tahun 2019 bertempat di Kelurahan Pondok Kopi Administrasi Jakarta Timur.

Kegiatan Pembinaan Kelompok Kadarkum ini adalah sebagai salah satu wujud kontribusi pemerintah daerah dalam pembangunan hukum nasional dalam pembentukan budaya hukum.  Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengunakan metode tatap muka, dan berbentuk ceramah hukum yang bersifat akomodatif. Peserta kegiatan sebanyak kurang lebih 30 orang yang terdiri dari ibu ibu PKK serta perangkat masyarakat di Kelurahan Pondok kopi

Melalui kegiatan pembinaan kelompok Kadarkum ini diharapkan dapat di pertahankan serta mampu menambah pemahaman hukum yang dapat di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari bagi masyarakat luas.

Materi penyuluhan hukum dalam kegiatan ini diberikan oleh Kepala Bidang Pelayanan Hukum yang berasal dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Bpk Nurhendro putranto, Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN), Ibu Haryani

Penyelenggara kegiatan ini adalah Biro Hukum diwakili oleh Ibu Rodiah.

WhatsApp Image 2019 04 15 at 11.28.06 WhatsApp Image 2019 04 15 at 11.28.061

Kontributor : Sony


Print   Email