Menteri Hukum dan HAM Prof. Yasonna Laoly Lantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama serta Fungsional Ahli Utama di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI

2020 02 27 Pelantikan Pimti2Menteri Hukum dan HAM Prof. Yasonna Laoly melakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Madya, Fungsional Ahli Utama dan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI bertempat di aula Kementerian Hukum dan HAM RI  Jakarta 27 Februari 2020. "Pergantian Jabatan dalam penyegaran organisasi adalah hal yang biasa agar Kementerian Hukum dan HAM berkembang menjadi lebih baik" ujar Menkumham.

2020 02 27 Pelantikan Pimti3 2020 02 27 Pelantikan Pimti6
2020 02 27 Pelantikan Pimti1 2020 02 27 Pelantikan Pimti5

Beliau juga berharap delapan area perubahan  dalam Reformasi Birokrasi menjadi acuan strategi, program dan indikator keberhasilan yang bertumpu kepada peningkatan kualitas pelayanan kepada publik. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dilanjutkan dengan pengambilan sumpah dan pelantikan Jabatan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkumham Dr. Bambang Sariwanto dan Inspektur Jenderal (Irjen) Jhoni Ginting menjadi saksi dalam pelantikan.2020 02 27 Pelantikan Pimti7Dalam kesempatan ini Kepala Kantor Wilayah Dr. Bambang Sumardiono dilantik menjadi Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Utama pada Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Baroto dilantik menjadi Direktur Tata Negara pada Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum, Kepala Divisi Pemasyarakatan R Andika Dwi Prasetya menjadi Ka Kanwil Banten,  PLT Kepala Divisi Imigrasi Jamaruli Manihuruk menjadi Ka. Kanwil  Bali, Kalapas kelas 1 Cipinang Hendra Ekaputra menjadi Direktur Pembinaan Narapidana dan Latihan Kerja Produksi (Ditjen Pemasyarakatan) serta Kanimsus kelas I Khusus Soetta Saffar M. Godam menjadi Kadiv Imigrasi Sumatra Selatan (Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta).


Print   Email