Serah Terima Jabatan, Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta Ingatkan Tanggung Jawab dan Kepercayaan Pimpinan

WhatsApp Image 2022 03 24 at 1.14.48 PM

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta, Ibnu Chuldun, memimpin kegiatan Serah Terima Jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta. Dipromosikannya Romi Yudianto sebagai Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Nusa Tenggara Barat, tonggak kepemimpinan pun beralih kepada Muhammad Tito Andrianto pada Kamis (24/03).

WhatsApp Image 2022 03 24 at 10.47.07 AM

Selain Kepala Kantor Imigrasi, dilaksanakan pula penandatanganan berita acara Serah Terima Jabatan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta. Disaksikan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah dan Ketua Dharma Wanita Pengayoman Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Lily Agnes Ibnu Chuldun, kepemimpinan pun diserahkan dari Era Romi Yudianto kepada Arisanti Tito Andrianto.

WhatsApp Image 2022 03 24 at 1.22.16 PM WhatsApp Image 2022 03 24 at 10.46.55 AM WhatsApp Image 2022 03 24 at 10.46.57 AM

Dalam sambutannya, Ibnu Chuldun mengingatkan kepada jajarannya untuk tetap mempedomani arahan Sekretaris Jenderal dalam menyikapi level 2 PPKM di Provinsi DKI Jakarta. Tingkat penyebaran Covid-19 pada Satuan Kerja di lingkungan DKI Jakarta yang semakin menurun patut disyukuri dan dipertahankan. “Kepada seluruh Kepala UPT harus mendisiplinkan jajarannya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Ini menjadi tugas pokok dan penting karena sejalan dengan Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2022”, tegas Ibnu Chuldun.

WhatsApp Image 2022 03 24 at 10.54.59 AM

Selanjutnya, Ibnu Chuldun pun menyampaikan pesan kepada Romi Yudianto yang diamanahkan oleh pimpinan sebagai Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Nusa Tenggara Barat. “Percayakan penuh tugas-tugas internal kepada para Kepala Divisi. Bantu optimalkan dengan melakukan sinergi dan kolaborasi dengan Forkopimda”, ucap Kepala Kantor Wilayah.

WhatsApp Image 2022 03 24 at 11.28.36 AM 1

Sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta yang baru, Ibnu Chuldun berharap Muhammad Tito Andrianto dapat melanjutkan prestasi yang telah diukir oleh Romi Yudianto. “Pak Tito bukan orang baru di lingkungan DKI Jakarta, semoga di kepemimpinan Bapak, Kanim Soetta dapat meraih predikat WBBM seperti yang Pak Tito dapatkan saat menjabat sebagai Kanimsus Jaksel”, ujar Ibnu. Kepala Kantor Wilayah juga mengingatkan terkait penyerapan anggaran yang dimaksimalkan. “Apa yang telah digagas Pak Romi agar lebih ditingkatkan. Seluruh jajaran pejabat dirangkul dan diajak bekerja bersama-sama”, lanjut Ibnu Chuldun. Terakhir, Ibnu Chuldun menyampaikan bahwa serah terima jabatan dan pengangkatan jabatan harus diyakini sebagai amanah yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Dibalik amanah ada kepercayaan dari pimpinan, yang diberikan amanah pun harus bertanggung jawab untuk melaksanakan dan mempertahankannya. “Saya berdoa semoga Pak Romi dan Pak Tito sukses dalam amanah barunya. Dan semoga jajaran Pimpinan Tinggi Pratama dan Para Kepala UPT di lingkungan DKI Jakarta dapat meningkatkan kinerjanya dan mendapatkan promosi untuk memperdalam pengetahuan dan kemampuan baru”, tutup Ibnu Chuldun.

WhatsApp Image 2022 03 24 at 11.28.37 AM


Print   Email