Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Maksimalkan Capaian Kinerja, Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta Gelar Bimtek dan Pendampingan Penyusunan LKjIP

2025 09 25 Bimtek LKJIP 1Jakarta – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta mengadakan Bimtek dan Pendampingan Penyusunan LKjIP Serta Evaluasi Kinerja Atas Perjanjian Kinerja di Lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta pada Rabu (25/09/2024). Bertempat di Aula Lantai 4 kegiatan ini diikuti oleh Kepala Subbagian Program dan Pelaporan, Januar Kurniawan Prakosa, Kepala Subbagian Tata Usaha/Kepala Urusan/Kepala Subseksi Unit Pelaksana Teknis (UPT) dan operator yang membidangi pelaporan.

Kepala Bagian Program dan Humas, Sukino dalam laporannya menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud sebagai pemenuhan data dukung tindak lanjut percepatan kinerja melalui indikator Reformasi Birokrasi Meso. Serta tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah menghasilkan pelaporan yang sesuai dengan ketentuan, sebagai bahan evaluasi atas pencapaian kinerja dalam upaya perbaikan selanjutnya dan menginventarisir potensi adanya perubahan indikator kinerja kegiatan dan target RO.

2025 09 25 Bimtek LKJIP 2 2025 09 25 Bimtek LKJIP 3 2025 09 25 Bimtek LKJIP 4

Kepala Divisi Administrasi, Mutia Farida dalam sambutannya menyampaikan Bimbingan Teknis ini merupakan salah satu upaya dalam rangka meningkatkan akuntabilitas kinerja di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta. Diharapkan dengan Bimtek ini dapat lebih memahami tata cara penyusunan LKjIP yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan, serta mampu menyesuaikan target indikator kinerja dan target rincian output yang berbasis pada pendekatan hasil. “Semoga dengan Bimtek ini seluruh 27 UPT dan Kantor Wilayah mendapatkan hasil yang maksimal”. Ujar Mutia Farida.

Selanjutnya Mutia Farida menjelaskan pentingnya untuk terus mengevaluasi kinerja yang telah dicapai, terutama dalam kaitannya dengan perjanjian kinerja yang telah disepakati. Evaluasi ini tidak hanya bertujuan untuk menilai capaian, tetapi juga untuk memastikan bahwa Kantor Wilayah dan UPT mampu beradaptasi dengan dinamika dan tantangan yang ada di lapangan. Mutia Farida juga menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antar unit kerja dalam menyusun dan melaksanakan perjanjian kinerja. “Dengan kerja sama yang baik, saya yakin kita dapat mencapai target yang telah ditetapkan, dan pada akhirnya memberikan kontribusi yang nyata bagi pembangunan hukum dan hak asasi manusia di wilayah DKI Jakarta”. Tutup Mutia Farida.

2025 09 25 Bimtek LKJIP 5 2025 09 25 Bimtek LKJIP 6 2025 09 25 Bimtek LKJIP 7
logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI DKI JAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725  

Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia

PikPng.com phone icon png 604605  

Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : +62 878-8783-3777

PikPng.com email png 581646   Email Kantor Wilayah
   

kanwildki@kemenkumham.go.id

PikPng.com email png 581646   Kanal Pengaduan
    www.lapor.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI DKI JAKARTA

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati,
Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia
PikPng.com phone icon png 604605   Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : 0878-8783-3777
PikPng.com email png 581646   kanwildki@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kumham.dki@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI