Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Peringati Hari Pengayoman ke-79, BPSDM Hukum dan HAM Kemenkumham RI Luncurkan Webinar Series untuk SDM Unggul

IMG 0663

Jakarta - BPSDM Hukum dan HAM Kemenkumham RI menyelenggarakan kegiatan Launching Webinar Series dengan tajuk Cerdas Bersama BPSDM Hukum dan HAM yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam Peringatan Hari Pengayoman ke-79 pada Senin (05/08/24). Kegiatan yang dilaksanakan di Auditorium BPSDM Hukum dan HAM ini dilaksanakan secara daring dan luring yang dihadiri langsung oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly didampingi oleh Para Pimpinan Tinggi Madya Kemenkumham RI.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, R. Andika Dwi Prasetya didampingi Kepala Divisi Administrasi, Mutia Farida Hadir secara langsung di BPSDM Hukum dan HAM. Sementara itu, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Tonny Nainggolan, Kepala Divisi Keimigrasian, Wahyu Eka Putra bersama Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Zulhairi mengikuti kegiatan secara daring bersama dengan seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta di Aula Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Razilu dalam laporannya mengungkapkan bahwa kegiatan ini berjalan guna mengoptimalkan implementasi Corporate University. BPSDM Hukum dan HAM melakukan terobosan inovatif dan solutif dengan menyelenggarakan Webinar Series 2024 (8 Seri) yang dipilih untuk memenuhi pengembangan kompetensi minimal 20 JP bagi setiap ASN. Razilu juga menyerahkan Pedoman Pelaksanaan Pengembangan Kompetensi Berbasis Corporate University kepada Kepala Biro SDM Kemenkumham RI, Supartono.

WhatsApp Image 2024 08 05 at 10.41.53

WhatsApp Image 2024 08 05 at 10.29.01

Dalam momentum ini Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H/ Laoly melaunching Aplikasi / Portal Web E-KOMPETENSIKU, yang mengintegrasikan 7 (tujuh) domain aplikasi menjadi satu platform yang terintegrasi. Dalam orasi ilmiahnya Yasonna menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo menekankan bahwa pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan kunci dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045. Sedikitnya ada 3 (tiga) komponen yang menjadi bagian SDM unggul yaitu penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, mentalitas dan karakter serta kesehatan jasmani. “SDM berkualitas bukan hanya tentang memiliki kecerdasan akademis tinggi, tetapi juga tentang integritas, semangat berjuang, dan kepedulian terhadap sesama,” ungkap Yasonna.

Yasonna menambahkan Webinar Series ini merupakan terobosan inovatif dan solutif dalam pengembangan kompetensi yang efektif, efisien, dan ekonomis karena jumlah peserta yang dapat mengikutinya bisa mencapai puluhan ribu dan semua mendapatkan e-sertifikat. “SDM yang berkualitas adalah aset berharga bagi Kementerian Hukum dan HAM. Mari kita bersama-sama berkomitmen untuk terus membangun dan mengembangkan kompetensi serta karakter yang baik di tengah dinamika yang ada. Dengan integritas yang tak tergoyahkan, pelayanan yang bermutu, dan semangat untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, kita akan menjadi kekuatan positif dalam membangun Indonesia Emas 2045,” tutup Menkumham.

WhatsApp Image 2024 08 05 at 10.41.55

WhatsApp Image 2024 08 05 at 10.41.54

WhatsApp Image 2024 08 05 at 10.41.53 1

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI DKI JAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725  

Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia

PikPng.com phone icon png 604605  

Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : +62 878-8783-3777

PikPng.com email png 581646   Email Kantor Wilayah
   

kanwildki@kemenkumham.go.id

PikPng.com email png 581646   Kanal Pengaduan
    www.lapor.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI DKI JAKARTA

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati,
Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia
PikPng.com phone icon png 604605   Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : 0878-8783-3777
PikPng.com email png 581646   kanwildki@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kumham.dki@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI