Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Sosialisasi Golden Visa dan Bridging Visa, Kadiv Keimigrasian : Kami Siap Berikan Kemudahan WNA untuk Berinvestasi

WhatsApp_Image_2024-11-07_at_10.12.10.jpeg

Jakarta - Dalam rangka memberi kemudahan bagi warga negara asing untuk tinggal lebih lama di Indonesia dan berkontribusi dalam pembangunan, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Priok mengelar kegiatan Sosialisasi Golden Visa dan Bridging Visa dalam rangka penguatan Kebijakan Izin Tinggal Keimigrasian, Kamis (07/11/2024). Kegiatan ini bertempat Hotel Orchardz Industri Kemayoran, Kegiatan diawali dengan laporan ketua penyelenggara oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Priok, Douglas Simamora. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Wahyu Eka Putra.

Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Wahyu Eka Putra sekaligus membuka kegiatan secara resmi. Pada sambutannya Kepala Divisi Keimigrasian menyampaikan bahwa terdapat sekitar 60 (enam puluh) negara yang telah menerapkan skema Golden Visa di dunia termasuk AS, Irlandia, Selandia Baru, dan Spanyol dan terbukti berhasil dalam meningkatkan kesejahteraan negaranya.

“Harapannya dengan kebijakan ini ke depannya Indonesia juga akan menerima dampak serupa dalam hal perbaikan perekonomian dimana Permenkumham Nomor 22 tahun 2023 juga memungkinkan untuk menarik Good Quality Travelers yang berkualitas dan bermanfaat”, tambah Wahyu.

Lebih lanjut Wahyu menyampaikan bahwa Bridging Visa juga menjadi topik yang dibahas dalam sosialisasi ini. Visa ini diperuntukkan bagi WNA yang sedang dalam proses mendapatkan Golden Visa. Bridging Visa memungkinkan mereka untuk tinggal sementara di Indonesia sembari menunggu proses penyelesaian Golden Visa. “Dengan adanya Bridging Visa, WNA dapat langsung menikmati fasilitas di Indonesia tanpa harus kembali ke negara asal selama proses administrasi berlangsung." Tutup Wahyu.

Kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi oleh Narasumber dari Direktorat Izin Tinggal Direktorat Jenderal Imigrasi, Bapak Afif Nur Azhari yang dihadiri oleh perwakilan Walikota Jakarta Utara, Para Lurah dan Camat di Wilayah Jakarta Utara, serta tamu undangan lainnya.

 

WhatsApp_Image_2024-11-07_at_10.41.43.jpegWhatsApp_Image_2024-11-07_at_10.12.12.jpeg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI DKI JAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725  

Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia

PikPng.com phone icon png 604605  

Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : +62 878-8783-3777

PikPng.com email png 581646   Email Kantor Wilayah
   

kanwildki@kemenkumham.go.id

PikPng.com email png 581646   Kanal Pengaduan
    www.lapor.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI DKI JAKARTA

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati,
Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia
PikPng.com phone icon png 604605   Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : 0878-8783-3777
PikPng.com email png 581646   kanwildki@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kumham.dki@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI