Bekasi - Terus upayakan pengintegrasian JDIH bagi Perguruan Tinggi baik negeri maupun swasta Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta kembali melakukan sosialisasi kali ini di Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Kampus II Bekasi, Rabu, 17 Juli 2024. Tim dari Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta yang dipimpin Kasubbid Luhbankum Yonki Edward Majakirto bersama dengan Tim dari BPHN diterima langsung oleh Wakil Rektor I Prof. Dr. Ramlani Lina Sinaulan didampingi Dr. Adi Nur Rohman selaku Wakil Dekan I Fakultas Hukum dan Sekretaris Prodi Doktor Hukum Dr. Sugeng. Menurut pihak kampus yang disampaikan oleh Dr. Adi Nur Rohman sangat mengapresiasi kedatangan dari Tim Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta bersama Tim BPHN. Ia menyampaikan bahwa pihak Ubhara Jaya siap untuk bersinergi dan mendukung langkah pengintegrasian tersebut sehingga portal hukum yang dapat diakses baik oleh mahasiswa atau masyarakat umum lebih lengkap.
Selanjutnya Kadek Derik Yunita Sari selaku analis pertimbangan hukum BPHM mengatakan bahwa saat ini di wilayah DKI Jakarta baru ada 3 Perguruan Tinggi yang sudah terintegrasi dengan JDIHN yakni Universitas Dirgantara Suryadarma, Universitas Pancasila dan Universitas Yarsi. Senada dengan itu Kasubbid Luhbankum Yonki Edward Majakirto menyampaikan kedepan ia berharap seluruh kampus di Wilayah Kerja Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta dapat terintegrasi dengan portal JDIHN sehingga masyarakat serta para Mahasiswa yang membutuhkan Dokumen dan Informasi Hukum dapat dengan mudah mengakses JDIHN yang digagas oleh BPHN Kemenkumham tersebut.