Arahan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kepada Pegawai Lapas Terbuka Yang Akan Pindah Ke LPKA

2019 07 31 LPTERBUKA PESAN KADIVPAS KPD PEGAWAI EXLAPAS 1

Rabu (31/7) Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Jakarta kedatangan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, R Andhika Prasetya, Bc.IP., S.Pd. Tujuan kedatangannya adalah untuk memberikan pengarahan kepada seluruh pegawai Lapas Tebuka Jakarta yang di rencanakan akan pindah ke Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Jakarta.

Kegiatan ini dilangsungkan pada pukul 11.00 WIB di Aula Lt.2 Kunjungan Lapas Salemba. Kegiatan pengarahan ini juga di hadiri oleh Kepala LPKA Kelas II Jakarta, Herastini, Bc.IP., S.H., M.Si dan Plt. Lapas Kelas II Salemba Marlik Subiyanto, Bc.IP., S.Pd., S.H., MM beserta 24 orang Pegawai bekas Lapas Terbuka Jakarta.

Pada kesempatannya Kadiv Pemasyarakatan menyampaikan bahwa kebijakan dari pimpinan yaitu "seluruh BMN dan Pegawai (JFU & JFT) pada Lapas Terbuka Jakarta akan di limpahkan ke LPKA Jakarta", terang R Andhika Prasetya. Selain itu beliau juga memberikan semangat kepada seluruh Pegawai Lapas Terbuka Jakarta yang akan pindah, "kalian harus tetap percaya diri dan mulai saat ini tanamkan dari pikiran kalian bahwa kalian sudah menjadi pegawai LPKA Kelas II Jakarta", pesan beliau.

2019 07 31 LPTERBUKA PESAN KADIVPAS KPD PEGAWAI EXLAPAS 2

 

Berita dan foto: LPKA Kelas II Jakarta.


Print   Email