Dua Satuan Kerja Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Lolos Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani

WhatsApp Image 2023 05 11 at 14.55.51

Jakarta - Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun, memimpin pelaksanaan Entry Meeting Evaluasi Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Kamis (11/05). Bertempat di Ruang Rapat Kepala Kantor Wilayah, Inspektur Wilayah III (Iwan Santoso) hadir memberikan arahan terkait persiapan Desk Evaluasi oleh Tim Penilai Internal Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI. Turut hadir mendampingi, Pengendali Teknis (Siti Sofiatun) dan Para Kepala Divisi pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta.

WhatsApp Image 2023 05 11 at 15.19.181 WhatsApp Image 2023 05 11 at 15.19.182

Dalam arahannya, Iwan Santoso mengingatkan komitmen seluruh jajaran dari semua lini dalam pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas. Menuju WBBM, beliau berharap Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta meningkatkan pelayanan publiknya dengan melibatkan aspirasi masyarakat.

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta dan Kanim Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta menjadi 2 (dua) satuan kerja yang diusulkan pada Evaluasi Pembangunan Zona Integritas oleh Tim Penilai Internal. Ibnu Chuldun pun berharap 2 satuan kerjanya dapat lolos evaluasi Tim Penilai Nasional sehingga meraih predikat WBBM di tahun 2023.

WhatsApp Image 2023 05 11 at 15.21.43

WhatsApp Image 2023 05 11 at 15.19.186


Print   Email