Jalani Lintas Medan/ Long March di Nusakambangan, Kakanwil: "Kalian Adalah Petugas Pemasyarakatan Terbaik"

FMD 4 8
Cilacap – Setelah mendapatkan pembelajaran praktik baik di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) High Risk/Super Maximum, Maximum, dan Medium, seluruh peserta melakukan lintas medan dengan kegiatan pembinaan, peningkatan kapasitas, Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) Petugas Pemasyarakatan, Kamis (07/03/2024). Lintas medan ini dilaksanakan mulai dari Pelabuhan Sodong hingga Pantai Komando (Pantai Pasir Putih).

FMD 4 2

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil), Ibnu Chuldun didampingi seluruh Pimpinan Tinggi (Pimti) Pratama dan Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta dan Kepala UPT Pemasyarakatan Nusakambangan melepas seluruh peserta melalui apel pagi.

FMD 4 3

“Long march ini bukanlah sekedar perjalanan fisik, tetapi perjalanan simbolis yang menggambarkan tekad, keberanian, dan semangat untuk terus maju,” Jelas Ibnu Chuldun.

FMD 4 1

Selanjutnya para Pimti melanjutkan ke Pelatihan Menembak yang bertajuk “Membangun Insan Pemasyarakatan yang bermental kuat, fokus dan professional” di arena lapangan olahraga candi Nusakambangan.

FMD 4 4

Seluruh Pimti mendapatkan pelatihan menembak mulai dari senapan laras panjang hingga pistol yang dilatih oleh Batalyon Infanteri 405 Surya Kusuma.

FMD 4 5

Kegiatan ditutup dengan apel penutupan peningkatan pembinaan, peningkatan FMD Petugas Pemasyarakatan di Pantai Komando (Pasir Putih).

FMD 4 6

Seluruh peserta mendapatkan Brevet FMD 3+1 (Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic). “Kalian telah mendapatkan predikat sebagai Petugas Pemasyarakatan Terbaik,” Tutupnya.

FMD 4 7

Penutupan ini sekaligus menandai pembukaan Rapat Kerja Teknis Pemasyarakatan (Rakernispas) Pembentukan Pos Bapas Jakarta Utara pada Jum’at mendatang.


Print   Email