Kadivpas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Pimpin Rapat Koordinasi Dengan BNNP DKI Jakarta

WhatsApp Image 2022 01 28 at 12.13.16

Menindaklanjuti nota kesepahaman antara Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta tentang pelaksanaan P4GN dalam rangka mewujudkan Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan Negara bersih Narkotika. Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta (Marselina Budiningsih) melakukan rapat koordinasi guna pembahasan pedoman pelaksanaan nota kesepahaman, bertempat di Aula Lantai III Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Jakarta Jumat (28/01).

WhatsApp Image 2022 01 28 at 11.38.28

Kegiatan dilanjutkan dengan paparan Kepala BNNK Jakarta Selatan (Dik Dik Kusnadi), dalam paparannya beliau menyampaikan terdapat poin penting dalam langkah-langkah pelaksanaan Lapas Rutan dan LPKA Bersinar di antaranya membuat program kerja terkait Lapas Rutan bersih Narkoba dengan melibatkan semua komponen/SDM yang ada dengan berperinsip pada metode Smart Goals, membentuk relawan anti narkoba dan penggiat anti narkoba yang melibatkan pegawai seluruh unsur/bidang kerja serta relawan dari Narapidana dan atau Tahanan, melaksanakan program bebas uang tunai pada Lapas Rutan dan LPKA (cashless). Beliau juga berpesan dalam setiap kegiatan Lapas dan Rutan untuk selalu menggelorakan Lagu Mars BNN hal ini merupakan atensi dari Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia.

WhatsApp Image 2022 01 28 at 11.38.30

WhatsApp Image 2022 01 28 at 11.38.30 1

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sumbang saran oleh peserta kegiatan. Dalam kegiatan kali ini turut hadir Pejabat Administrasi dan Pengawas pada Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP DKI Jakarta (Joko Permono), Kepala BNNK Jakarta Timur (Hendrajid), Kepala BNNK Jakarta Utara (Bambang Yudistira) serta Kepala Kepala Unit Pelaksanaan Teknis Lapas dan Rutan di lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.


Print   Email