Kakanwil Bersama Seluruh Kalapas Dan Karutan Kanwil DKI Jakarta Hadir Dalam Pengarahan Menteri Hukum Dan HAM

2018 0726 Pelantikan Bu Nastiti 4

jakarta.kemenkumham.go.id - Siang hari ini bertempat di Aula Graha Pengayoman Kemenkumham DKI Jakarta, Kamis (26/07/18), Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta (Bambang Sumardiono) bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan (Arpan) dan seluruh Kalapas serta Karutan di lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Menghadiri acara pengarahan Menteri Hukum Dan HAM RI (Yasonna H Laoly) serta Pelantikan dan Serah Terima jabatan Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian Hukum Dan HAM RI.

2018 0726 Pelantikan Bu Nastiti 6

Kegiatan pengarahan Menteri Hukum Dan HAM RI ini terkait pasca OTT (Operasi Tangkap Tangan) di Lapas Kelas I Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat. Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh Kakanwil, Kadiv Pemasyarakatan, Kalapas dan Karutan diseluruh Indonesia. Harapan Menteri Hukum Dan HAM agenda kegiatan pada hari ini, menjadi sarana evaluasi  jajaran petugas pemasyarakatan terkait rencana serta progam Menteri Kemenkumham RI yang ingin merevitalisasi lapas/rutan pasca insiden kejadian di Lapas Klas I Sukamiskin.

2018 0726 Pelantikan Bu Nastiti 3 2018 0726 Pelantikan Bu Nastiti 2

Sebelum acara pengarahan dari Menteri Hukum Dan HAM tadi berlangsung, Kementerian Hukum Dan HAM RI sempat melaksanakan Pelantikan dan Serah Terima Jabatan beberapa Pejabat Tinggi Pratama. Sebab menurut Menteri Hukum Dan HAM, dengan adanya rotasi pejabat di jajaran lingkungan sekarang. Adalah bentuk keseriusan Menkumham dalam merivitalisasi Lapas/Rutan pasca OTT di Lapas Sukamiskin. Dalam kesempatan ini, salah satu pejabat administrasi Unit Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Kepala Bidang Bimbingan Pemasyarakatan, Pengentasan Anak, Informasi Dan Komunkasi (Dwi Nastiti) mendapat promosi jabatan sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Nusa Tenggara Barat.


Print   Email