Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta Apresiasi Kanim Soekarno-Hatta dalam Meningkatkan Pengawasan Pelaku Perjalanan Internasional

WhatsApp Image 2023 10 03 at 11.33.33

Jakarta – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta, Ibnu Chuldun, membuka secara resmi Kegiatan Sosialisasi Implementasi Sistem Informasi Profiling Penumpang pada Selasa (03/10/2023). Bertempat di Hotel Novotel Tangerang, kegiatan ini diinisiasi oleh Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta. Turut hadir dalam kegiatan ini yaitu Plh. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta, Habiburahman. Adapun narasumber dan Panelis pada kegiatan ini yaitu Analis Keimigrasian Madya pada Ditsistik Ditjen Imigrasi, Dani Cahyadi, Executive Manager Garuda Indonesia, Wisnu Nugroho, dan Chairman of Airlines Officer Commitee, Cristofer Hukom.

Dalam sambutannya, Ibnu Chuldun menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk memperkenalkan Sistem Informasi Profiling Penumpang (SIPP) sebagai media meningkatkan efisiensi dalam proses pemeriksaan dan pengawasan terhadap pelaku perjalanan internasional di Bandara Soekarno Hatta. Beliau mengajak seluruh pemangku kepentingan, termasuk maskapai penerbangan, untuk bekerja sama dan mendukung implementasi SIPP sebagai langkah penting dalam meningkatkan layanan Keimigrasian di Bandara Soekarno-Hatta.

Harapannya, SIPP merupakan salah satu langkah konkret untuk memodernisasi sistem Keimigrasian kita. "Dengan SIPP kita akan memiliki kemampuan untuk lebih efektif memeriksa dan memproses penumpang, serta melakukan profiling yang lebih baik untuk tujuan keamanan nasional," Tutup Ibnu Chuldun.

WhatsApp Image 2023 10 03 at 09.39.19 WhatsApp Image 2023 10 03 at 11.28.01
WhatsApp Image 2023 10 03 at 09.39.181 WhatsApp Image 2023 10 03 at 09.39.18

Print   Email