Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Dukung Penuh Peresmian Autogate Guna Tingkatkan Pelayanan Kedatangan Pelintas

WhatsApp Image 2023 10 02 at 16.22.51

Jakarta - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia DKI Jakarta mengikuti kegiatan Peresmian Autogate Terminal 3 Bandara Soekarna Hatta, Senin (02/10). Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun, turut hadir dengan didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian (Pamuji Raharja) dan Kepala Divisi Administrasi (Mutia Farida).

Kegiatan dibuka oleh Direktur Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM RI, Silmy Karim. Beliau menyebut bahwa peresmian ini masih dalam tahap pertama dimana baru saja ada 26 autogate yang diresmikan. Adapun pada tahap kedua akan diresmikan kembali autogate lainnya dengan total keseluruhan 50 autogate.

Dengan adanya autogate ini dapat melayani kedatangan pelintas lebih efisien dengan dukungan sistem face recognition. Nantinya pada proses memasuki autogate akan memakan waktu sekitar 15 - 25 detik, sehingga pelayanan kedatangan pelintas semakin meningkat dan mewujudkan good experience.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan pita peresmian sebagai simbol autogate siap dioperasikan. Silmy Karim memimpin peresmian dengan didampingi oleh Dirjen Perhubungan Udara, Maria Kristi Endah Murni. "Upaya yang telah dilakukan ini dapat menambah keyakinan dan membuat Indonesia menjadi lebih baik, khususnya dalam pelayanan kepada pelintas," Tutup Silmy Karim.

WhatsApp Image 2023 10 02 at 15.43.065 WhatsApp Image 2023 10 02 at 15.43.063
WhatsApp Image 2023 10 02 at 15.43.064 WhatsApp Image 2023 10 02 at 15.43.06

Print   Email