Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Jalin Sinergi Penyuluhan Hak Anak dengan Save The Children Indonesia

WhatsApp Image 2023 11 09 at 14.56.51
Jakarta - Tim Penyuluh Hukum Kantor Wilayah Kemenkumham (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta yang terdiri dari Tri Puji Rahayu dan Mirna Tiurma (Penyuluh Hukum Ahli Madya), Wahyu Warsito (Penyuluh Hukum Ahli Muda) dan Sri Yanti (Pembimbing Kemasyarakatan Madya) melakukan koordinasi ke Yayasan Save The Children Indonesia, Kamis (09/11/2023). Save The Children adalah Yayasan sosial yang memiliki perwakilan di 120 negara dan telah berusia 102 Tahun.

WhatsApp Image 2023 11 09 at 14.07.25

Yayasan ini bergerak di bidang pemenuhan hak anak-anak untuk bertahan hidup, kesehatan dan kemajuan anak-anak. Pendiri Save the Children, Eglantyne Jebb adalah orang yang menggagas deklarasi hak-hak anak di Tahun 1919 yang kemudian dikembangkan resmi oleh PBB menjadi Konvensi Hak-hak Anak atau dikenal dengan Deklarasi Jenewa pada tahun 1948.

WhatsApp Image 2023 11 09 at 14.07.25 1

Erwin Simangunsong (Chief of Partnership) dan Imelda Tirra Usnadibrata (Director of Program Development and Impact), Yudha Lubis (Head of Fund Raising yang hadir secara virtual) dan Pak Ayok (Program Manager) menyambut kedatangan tim Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Kunjungan kemitraan ini guna membangun kerja sama untuk membuat progam kegiatan dalam peningkatan pendidikan dan kemajuan pemenuhan hak anak. Salah satu bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat adalah penyuluhan/edukasi hukum bersama dengan mitra binaan Save The Children di sekolah dan Masyarakat. “Kami menyambut baik kedatangan Instansi Pemerintah yang memiliki visi yang sama dengan kami untuk kemajuan anak-anak Indonesia. Kami sangat mendukung program pemerintah dan sama-sama bergerak agar berkontribusi positif bagi Masyarakat,” Tutup Erwin.
WhatsApp Image 2023 11 09 at 14.07.25 2


Print   Email