Kunjungi Rutan Pondok Bambu dan LPP Jakarta, Kadiv Pemasyarakatan : "Maknai Kebangkitan Melalui HUT NKRI Ke-77 Serta Bina Kepribadian WBP"

WhatsApp Image 2022 08 18 at 13.17.22

Jakarta – Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta, Marselina Budiningsih bertindak sebagai Pembina apel pagi pegawai yang dilaksanakan di Rutan Kelas I Pondok Bambu, Kamis (18/08/2022). Beliau menyampaikan makna dari tema Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI Ke-77 Tahun. “Jadikan tema Kemerdekaan tersebut menjadi kebangkitan untuk seluruh bangsa Indonesia.” Ujar Marselina. Hadir pula Kepala Rutan Kelas I Pondok Bambu, Dewi Sondari bersama ASN Rutan Kelas I Pondok Bambu.

WhatsApp Image 2022 08 18 at 12.19.38

Selanjutnya, Marselina melanjutkan monitoring dan kontrol kegiatan pembinaan kepribadian dan kemandirian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Monitoring dilakukan di Lapas Perempuan (LPP) Kelas IIA Jakarta. Tercatat sebanyak 366 WBP LPP mengikuti pembinaan kepribadian yang meliputi kegiatan mengaji, berkebun, membaca di perpustakaan. Selain pembinaan juga ada kunjungan keluarga WBP dengan durasi waktu 30 menit.

WhatsApp Image 2022 08 18 at 12.20.23

Selain kontrol kegiatan, Marselina juga mengontrol dapur untuk kegiatan memasak yang dilakukan WBP. Turut hadir mendampingi Pejabat Struktural LPP Jakarta Ibu Ari Budiningsih selaku Plh. Plt. Kalapas LPP Kelas IIA Jakarta dan Ibu Enny Yulistiawati sebagai Plh. KPLP LPP Kelas IIA Jakarta.

WhatsApp Image 2022 08 18 at 12.20.24

 


Print   Email