Lapas Kelas I Cipinang Ikuti Evaluasi Usulan Satker Berpredikat Menuju WBK/WBBM

2020 05 29 Latucip WBK 1

Jakarta - Lapas kelas I Cipinang mengikuti Evaluasi Usulan Satuan Kerja Berpredikat Menuju WBK/WBBM pada Kamis (28/05). Kepala Lapas kelas I Cipinang , Hendra Ekaputra , didampingi 6 ketua tim Pokja WBK hadir mengikuti kegiatan tersebut .

Tim yang melakukan evaluasi dari Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM yang terdiri dari Doktor Gurning, Ristianti Muji Kartika Sari, Rini Yuniasih dan Galuh Purnomo, hadir dalam video conference menggunakan aplikasi zoom tersebut.

Evaluasi dimulai dengan penjelasan langkah-langkah evaluasi oleh Dokter Gurning yang meliputi penampilan video dan paparan slide oleh Kepala Lapas kelas I Cipinang dilanjutkan dengan review yang disampaikan oleh tim Evaluasi terkait data yang sudah di-upload oleh Lapas kelas I Cipinang melalui aplikasi ERB serta wawancara oleh tim evaluasi kepada Pokja WBK.

Dokter Gurning selaku pengendali teknis evaluasi menjelaskan bahwa ada tiga hal yang menjadi titik penilaian WBK tahun 2020 yaitu komitmen pimpinan dalam pembangunan Zona Integritas dengan adanya bukti kehadiran pimpinan dalam 6 area perubahan. Artinya pimpinan harus hadir dalam beberapa kegiatan di area 1 sampai area 6.

Selanjutnya inovasi yang dianggap untuk dihadirkan dalam penilaian WBK/WBBM adalah inovasi yang menjadi jembatan antara pengguna layanan dan pemberi layanan Pemasyarakatan dilaksanakan oleh Lapas kelas I Cipinang kepada warga binaan maupun masyarakat.

Kegiatan diakhiir pada pukul 15.30 menit tersebut berjalan dengan baik dan lancar. Diharapkan semuanya mendapatkan hasil yang terbaik yaitu Lapas kelas I Cipinang lolos pada fase selanjutnya.

2020 05 29 Latucip WBK 2 2020 05 29 Latucip WBK 3

Print   Email