Momentum Bulan Suci Ramadhan, Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta Ajak Jajaran dan Para WBP Tingkatkan Sabar dan Syukur

WhatsApp Image 2022 04 15 at 11.03.15 AM

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta bersama Balai HartaKantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta bersama Balai Harta Peninggalan Jakarta menyemarakkan bulan suci Ramadhan dengan pembagian ta’jil,Kamis (14/04). Dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Ibnu Chuldun, kegiatan pembagian ta’jil dilaksanakan di depan Kantor Wilayah dan diberikan kepada masyarakat yang melintas di area Jl. MT Haryono Jakarta Timur, menjelang berbuka puasa. Kegiatan ini telah diselenggarakan selama Bulan Ramadhan 1443 H dan diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Para Pegawai pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta dan Balai Harta Peninggalan Jakarta.

WhatsApp Image 2022 04 15 at 8.55.13 AM WhatsApp Image 2022 04 14 at 5.40.15 PM

Bulan suci Ramadhan hendaknya diisi dengan kegiatan yang bermanfaat. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta pun menyelenggarakan kegiatan Safari Ramadhan di Lapas Kelas IIA Salemba. Diikuti oleh para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan yang sekaligus sebagai pembekalan serta pembinaan rohani yang juga termasuk dalam salah satu tugas dan fungsi Lapas. Pelaksanaan Sholat Isya dan Sholat Tarawih bersama juga diisi dengan tausiyah Ramadhan.

WhatsApp Image 2022 04 15 at 8.56.10 AM 2

Ibnu Chuldun turut memberikan pesan kepada para jamaah dan diri sendiri dengan menyampaikan 2 (dua) hal penting terkait sabar dan syukur, untuk dijadikan pedoman dalam menjalani kehidupan dimanapun tempatnya. Sabar merupakan kemampuan untuk mengendalikan diri dan kunci untuk menyelesaikan berbagai masalah kehidupan. Ibnu Chuldun berharap seluruh jamaah dapat bersabar menghadapi berbagai permasalahan di Lapas karena ini termasuk ujian yang diberikan oleh AllahSWT. “Semakin banyak bertaqwa kepada Allah, maka kita akan semakin dekat dengan Allah”, ujar Ibnu Chuldun.

WhatsApp Image 2022 04 15 at 8.56.10 AM 1

Sabar akan sempurna jika dilengkapi dengan rasa syukur. Ibnu Chuldun mengajakpara jamaah untuk meyakini bahwa tidak ada yang memberi nikmat kecuali Allah.“Barang siapa yang bersyukur kepada Allah maka akan bertambah nikmat. Jika tidak bersyukur, maka azab Allah sangatlah pedih. Hal itu telah tertuang di dalam Al-Qur’an dan jadikan pegangan kita semua”, tutur Ibnu. Beliau juga berharap rasa syukur dapat ditingkatkan pada bulan suci Ramadhan ini. “Kita masih bisa bernafas dan merasakan nikmatnya bulan suci Ramadhan, sungguh ini merupakan nikmat yang besar dari Allah”, ucap Ibnu Chuldun.

WhatsApp Image 2022 04 15 at 8.56.10 AM

Mengakhiri pesannya, Ibnu Chuldun menginginkan seluruh jamaah agar dapat memanfaatkan momen bulan Ramadhan dengan sebaik-baiknya. “Mari kita gunakan kesempatan untuk meningkatkan kompetensi kita kepada Allah. Tidak ada alasan bagi jamaah untuk meninggalkan ibadah”, tegas Ibnu Chuldun. Beliau pun berharap para WBP dapat beribadah lebih giat dengan melaksanakan sholat dan mengkhatamkan Al-qur’an. “Semoga amal ibadah kita semua diterima dan dilipatgandakan pahala kitaoleh Allah SWT”, tutup Kepala Kantor Wilayah. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta telah memanfaatkan momentum bulan Ramadhan sebagai sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. Pemberian ta’jil, pelaksanaan safari Ramadhan hingga penyelenggaraan Zakat Fitrah telah dilakukan oleh satuan kerja lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta. Harapannya, semoga seluruh ASN dapat merefleksikan diri untuk dapat berkinerja yang semakin BerAKHLAK dan PASTI.

WhatsApp Image 2022 04 15 at 8.56.10 AM 3


Print   Email