Paguyuban Ibu-Ibu Pengayoman Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Menambah Wawasan Melalui Wisata Edukasi Budaya dan Sejarah

WhatsApp Image 2023 07 04 at 16.45.18

Jakarta - Paguyuban Ibu-Ibu Pengayoman Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta melaksanakan kegiatan pertemuan rutin pada hari ini, Selasa (04/07). Pelaksanaan kegiatan kali ini bertempat di Aula Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Barat, dengan dihadiri langsung oleh Penasehat Pengayoman (Agnes Lily Ibnu) dan Ketua Paguyuban Pengayoman (Indah Pamuji).

WhatsApp Image 2023 07 04 at 14.31.52

Penyelenggara pada pertemuan kali ini yaitu Bidang Sosial Budaya dengan mengusung Tema “Kunjungan Wisata Museum Kota Tua Bersama Paguyuban Ibu-Ibu Pengayoman Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta”. Acara dibuka dengan sambutan dari Ketua Paguyuban Pengayoman, Indah Pamuji. Beliau menyampaikan terkait bahwa pada kegiatan ini yang dikemas berbeda karena akan melakukan kunjungan ke 2 (dua) museum yang berada di Kota Tua, Museum Seni dan Keramik serta Museum Fatahillah.

IMG 3069

Terakhir, Indah Pamuji berharap semoga melalui wisata edukasi ini seluruh anggota dapat menambah wawasan tentang budaya dan sejarah serta meningkatkan jiwa nasionalisme. Hal tersebut pun diamini oleh Agnes Lily Ibnu yang turut mengapresiasi kegiatan ini. Setelah kunjungan selesai, acara ditutup dengan pembacaan doa dan foto bersama dengan para Pengurus serta Anggota Paguyuban Ibu-Ibu Pengayoman.

WhatsApp Image 2023 07 04 at 14.21.18


Print   Email