Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Kakanwil: "Wujudkan Perilaku Akhlakul Karimah Melalui Toleransi Pada Sesama"

WhatsApp Image 2023 10 11 at 11.31.341

Jakarta - Sebagai wujud cinta dan meneladani sang Suri Teladan Terbaik (Uswatun Hasanah) Nabi Muhammad SAW, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah, Rabu (11/10/2023). Kegiatan yang mengusung tema "Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Untuk Membangun Karakter ASN yang BerAKHLAK" ini dilaksanakan bertempat di Aula Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

Kegiatan diawali dengan pembacaan kalam ilahi, Al-Qur'an dilanjutkan dengan pembacaan Maulid Simtud Dhuror yang dipimpin oleh Abuya KH. Amir Hamzah, Pimpinan Pondok Pesantren Darul Islah. Memasuki acara inti, Kepala Divisi (Kadiv) Administrasi, Mutia Farida menyampaikan tujuan kegiatan ini untuk mengingatkan pada momen bersejarah kelahiran Nabi Muhammad SAW, senada dengan hal tersebut Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil), Ibnu Chuldun dalam sambutannya menyampaikan momentum ini untuk memperkokoh aqidah dan kualitas iman kepada Allah SWT. "Toleransi akan keberagaman akan meningkatkan keharmonisan sesama umat manusia sebagaimana yang dicontohkan oleh Rasulullah Muhammad SAW," Ujar Ibnu.

Selanjutnya tausiyah agama disampaikan oleh ustaz H. Abdullah tentang pentingnya meneladani Akhlakul Karimah Rasulullah Muhammad SAW. Kegiatan ditutup dengan santunan anak yatim Pondok Pesantren Miftahul Ulum. Turut hadir Pimpinan Tinggi Pratama, Kepala Balai Harta Peninggalan (BHP) Jakarta, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas serta ASN Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta dan BHP Jakarta.

WhatsApp Image 2023 10 11 at 11.44.00 WhatsApp Image 2023 10 11 at 11.44.001
WhatsApp Image 2023 10 11 at 11.44.003 WhatsApp Image 2023 10 11 at 09.25.33

Print   Email