Speed Up Internal Control System, Kanwil DKI Gelar Diklat SPIP

 

28 03 2016 diklat spip 2016 2Peningkatkan kualitas aparatur pemerintah yang bersih dan profesional perlu adanya pelatihan khusus bagi para pegawai dilingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta seperti diamanatkan oleh undang-undang nomor 5 tahun 2014 tentang aparatur sipil negara sebagai salah satu pilar pelaksanaan reformasi birokrasi.

 

Salah satu bentuk pelaksanaan reformasi birokrasi Kementerian Hukum dan HAM adalah komitmen bersama dan tekat yang kuat serta upaya sungguh-sungguh dalam melaksanakan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP).

 

Jika dilaksanakan dengan benar, spip akan memberi jaminan dimana seluruh penyelenggara negara, mulai dari pimpinan hingga pegawai di instansi pemerintah akan melaksanakan tugasnya secara jujur dan taat sebagaimana disebutkan dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 33 tahun 2013 tentang perubahan atas peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor M.HH.02.PW.02.03 tahun 2011 tentang penyelenggaraan sistem pengendalian intern pemerintah di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

 

Melalui SPIP ini terdapat tiga sasaran utama yang ingin dicapai. ketiga sasaran dimaksud mencakup keandalan laporan keuangan, pengamanan aset negara dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku. ketiganya ini akan bermuara pada efektivitas, efisiensi, transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan negara.

 

untuk itu, selama satu minggu kedepan yang dimulai sejak tanggal 28 Maret sampai dengan 03 April 2016, narasumber dalam kegiatan diklat ini akan memberikan materi antara lain overview penyelenggaraan SPIP, penyusunan rencana kinerja, control environment evaluation (CEE), idenfitikasi dan analisis resiko, penyusunan rencana tindak pengendalian (RTP), monitoring SPIP.

 

Diadakannya pendidikan dan pelatihan spip ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada para pejabat dan pegawai di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta mengenai sistem pengendalian intern pemerintah, sehingga diharapkan dapat menerapkan dan melaksanakan di satuan kerja masing-masing.

28 03 2016 diklat spip 2016 3

 

Kakanwil DKI Jakarta yang akrab disapa Dahlan Pasaribu berpesan kepada para peserta agar mengikuti diklat ini dengan sungguh-sungguh. kesungguhan saudara akan memberi kontribusi positif bagi penyusunan SPIP Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, yang pada setiap tahunnya dilakukan penilaian oleh Inspektorat Jenderal.

28 03 2016 diklat spip 2016 4

Foto Bersama Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta beserta Peserta dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta

 28 03 2016 diklat spip 2016 5

Foto Bersama Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta beserta Peserta dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta

 

 

 

 

 


Print   Email