Tim Satops Patnal Gelar Sidak Sebagai Wujud Deteksi Dini Pencegahan dan Peredaran Gelap Narkoba

WhatsApp Image 2023 02 08 at 08.36.23

Jakarta - Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta kembali melakukan sidak pada Selasa (07/02). Bertempat di RS Pengayoman Cipinang, Rutan Kelas I Cipinang dan Rupbasan Kelas I Jakarta Pusat, sidak ini diselenggarakan sebagai upaya Pencegahan dan meminimalisir peredaran gelap narkoba serta benda-benda terlarang. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Marselina Budiningsih.

Sebelum melaksanakan penggeledahan, Marselina memimpin apel dan doa bersama. Dalam arahannya, beliau mengingatkan kembali kepada seluruh petugas untuk senantiasa waspada dan menjaga protokol kesehatan. "Penggeledahan harap dilaksanakan secara sopan, santun serta humanis," ujar Kepala Divisi Pemasyarakatan.

Setelah apel, Tim Satops Patnal Kantor Wilayah menuju ke blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan. Marselina Budiningsih turut didampingi oleh Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan, dan Teknologi Informasi (Arief Gunawan), Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan (Sumarwoto Hendra Budiman), Kepala Subbidang Bimbingan dan Pengentasan Anak (Tri Rahmat), Kepala Subbidang Pembinaan, Teknologi Informasi dan Kerja Sama (Iswandi) beserta dengan jajaran Tim Satops Patnal.

Adapun kegiatan razia dilaksanakan sebagai salah satu bentuk deteksi dini untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban. Dengan kegiatan ini diharapkan pegawai juga dapat menjaga integritasnya dan tidak terhasut pada peredaran gelap narkoba serta benda-benda terlarang.

WhatsApp Image 2023 02 07 at 21.18.45 WhatsApp Image 2023 02 07 at 21.18.26
WhatsApp Image 2023 02 08 at 08.28.56 WhatsApp Image 2023 02 07 at 21.18.46
WhatsApp Image 2023 02 08 at 07.52.152 WhatsApp Image 2023 02 08 at 09.05.54

Print   Email