Tingkatkan Tertib Administrasi, Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Menjadi Pilot Project Pembinaan dan Pengawasan Kearsipan

arsiparis 3
Jakarta- Biro Umum Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Republik Indonesia, melaksanakan koordinasi pembinaan kearsipan Kemenkumham Tahun Anggaran 2024. Koordinasi ini dilaksanakan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta dengan bertempat di Ruang Rapat Bagian Umum, Kamis (15/02/2024). Dalam kesempatan ini Kepala Divisi (Kadiv) Administrasi, Mutia Farida menyampaikan arahannya berkaitan dengan pentingnya arsip.

arsiparis 2

“Digitalisasi arsip bermanfaat sebagai dokumen yang akan digunakan oleh Pimpinan dalam pembuatan kebijakan,” Tutur Mutia.

arsiparis 1 Lebih lanjut beliau menyampaikan pengawasan dan pembinaan kearsipan tidak hanya perihal eksekusinya saja itulah mengapa pentingnya aplikasi Srikandi yang merupakan aplikasi dibidang kearsipan yang digunakan secara nasional demi menciptakan kelancaran dalam persuratan dan kearsipan secara elektronik yang efektif. Terakhir beliau menyampaikan arsip dikatakan bagus ketika dapat ditemukan secara cepat dan maksimal sebagaimana pengertian dari temu kembali arsip yang bertujuan untuk menemukan kembali arsip yang akan digunakan proses penyelenggaraan administrasi.

arsiparis 6

Selanjutnya, Dedi Syahputra, Arsiparis Ahli Muda bersama Tim Arsiparis dari Biro Umum Kemenkumham RI menyampaikan dalam kunjungannya juga menyampaikan Surat Keputusan (SK) Sekretaris Jenderal Kemenkumham Tentang Pembentukan Tim Kerja Pembinaan Kearsipan Kemenkumham RI Tahun Anggaran 2024 yang bertugas melaksanakan pemusnahan arsip, pembinaan kearsipan, dan pengawasan kearsipan tidak hanya di Tingkat Kanwil namun juga di tingkat Unit Pelaksana Teknis.

arsiparis 7

“Kunjungan ini bertujuan untuk menjadikan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta bersama 3 Kanwil lainnya, yaitu Kanwil Kemenkumham Banten, Kanwil Kemenkumham Jawa Barat sebagai Pilot Project Pengawasan dan Pembinaan Kearsipan,” Tutup Dedi. Turut hadir mendampingi Kepala Bagian Umum (Hemawati Br Pandia), Kepala Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha dan Rumah Tangga (Kiki Rizki Wardhana) beserta Tim Arsiparis Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

WhatsApp Image 2024 02 15 at 16.34.15


Print   Email