Wujudkan Layanan Publik Berkualitas, Kantor Imigrasi Jakarta Utara Segera Bangun Gedung Baru

2023 06 06 Pembangunan Kanim 1

Jakarta - Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik di bidang keimigrasian, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara akan segera dibangun di atas tanah aset yang diberikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kepada Kementerian Hukum dan HAM RI. Hal ini disampaikan dalam Rapat Persiapan Pengadaan Jasa Konsultansi Perencanaan Pembangunan Kantor yang dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi Mutia Farida, Kepala Divisi Keimigrasian Pamuji Raharja, Kepala Kanim Kelas I TPI Jakarta Utara Qriz Pratama beserta jajaran pada Selasa (06/06/23) di Kanim Kelas I TPI Jakarta Utara.

Kepala Divisi Administrasi menyampaikan bahwa dalam pemilihan konsultan perencana harus didasarkan pada kualifikasi yang sesuai dengan kebutuhan proyek. Keseriusan pembangunan Kantor ini telah mendapatkan perhatian khusus dari Menteri Hukum dan HAM serta Direktur Jenderal Imigrasi. Proses pemilihan konsultan perencana yang sesuai dengan kebutuhan proyek menjadi langkah penting dalam menghadapi tenggat waktu yang ada. Kualifikasi yang mencakup pengalaman, keahlian, dan pemahaman yang mendalam tentang perencanaan pembangunan kantor imigrasi akan menjadi pertimbangan utama. “Pembangunan Kantor Imigrasi ini harus diawasi dan dikawal ketat sampai selesai serta pastikan berjalan dengan transparan dan akuntabel”, tutur Mutia.

Kepala Divisi Keimigrasian juga turut menekankan urgensi dan pentingnya segera mewujudkan kantor imigrasi yang baru ini dengan waktu yang singkat. Keputusan ini menguatkan harapan untuk memperbaiki pelayanan publik di bidang keimigrasian. "Saya sangat menghargai kebutuhan mendesak masyarakat akan pelayanan yang lebih baik. Oleh karena itu, saya berharap proyek ini dapat segera terealisasi dengan waktu yang singkat," ujar Pamuji.

Komitmen yang kuat seluruh pimpinan menjadi dorongan bagi semua pihak yang terlibat dalam proses pembangunan Kanim Kelas I TPI Jakarta Utara. Langkah-langkah strategis dan efisien akan diambil untuk mempercepat pembangunan, mulai dari pemilihan konsultan perencana yang sesuai hingga pengawasan yang ketat terhadap seluruh tahapan proyek. Kanim Kelas I TPI Jakarta Utara sangat optimis bahwa dengan kolaborasi dan upaya maksimal, harapan untuk segera mewujudkan kantor imigrasi yang baru akan tercapai. Dalam rencana pembangunan ini, pelayanan keimigrasian yang lebih efisien dan modern akan menjadi fokus utama.

2023 06 06 Pembangunan Kanim 2 2023 06 06 Pembangunan Kanim 3

2023 06 06 Pembangunan Kanim 4


Print   Email