Yayasan Tenar Audiensikan Program Penguatan Pencegahan HIV-AIDS dan Rehabilitasi Narkoba di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta

2020 03 03 AUDIENSI TENAR 2jakarta.kemenkumham.go.id - Selasa (03/03/2020), Yayasan Terapi Narkoba (TENAR) berkunjung ke Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia DKI Jakarta dalam rangka melakukan Audiensi dengan Kemenkumham DKI Jakarta. Lembaga ini melakukan Program Penguatan Pencegahan HIV-AIDS, Rehabilitasi Narkoba, Paska Rehabilitasi berbasis Pelatihan dan Kewirausahaan supaya Eks Narapidana siap terjun ke masyarakat dan sejak tahun 2018 telah melakukan kesepakatan bersama dengan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta pada Lembaga Pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara dan Balai Pemasyarakatan di Wilayah DKI Jakarta.

Dalam Audiensinya mereka berharap kerjasama dapat terus berlanjut di tahun 2020. Lembaga ini bersifat swadaya dan berharap besar adanya subsidi silang dalam meningkatkan pelayanan mereka.Mereka juga melakukan pendampingan hukum dan mereka berharap dapat berdiskusi dan berharap bimbingan dari Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta untuk dapat meningkatkan pelayanan dan kerjasama yang lebih baik lagi.

2020 03 03 AUDIENSI TENAR 1

Mereka disambut baik oleh Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Basan Baran dan Keamanan (Salis Farida) dan Kasubbid Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi (Nana Herdiana) yang mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta dan berharap Yayasan memperjelas maksud dan tujuan audiensi seperti yang dijelaskan sebelumnya oleh Yayasan serta membuat program terperinci dalam bentuk "Proposal" sehingga dapat mempelajari lebih lanjut dan berkonsolidasi lebih lanjut.

Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta akan menfasilitasi dan mendukung penuh Program yang baik ini dapat menjadi jejaring dengan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di DKI Jakarta, setelah semua yang dirasa perlu untuk di konsolidasikan tercapai.

(Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta).


Print   Email