Tingkatkan PNBP Melalui Strategi, Lapas Perempuan Jakarta Ikuti Rakernis

2020 08 24 LPP RAKERNIS 3Sebagai tindak lanjut dari implementasi Resolusi Pemasyarakatan Tahun 2020, Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta gelar Rapat Koordinasi Teknis yang dilaksanakan di Aula lt.4 Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Senin (24/03).

Kegatan tersebut diikuti oleh seluruh Ka.UPT beserta jajaran pemayarakatan di lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Kepala Lapas Perempuan Jakarta juga turut hadir dalam kegiatan tersebut bersama dengan Kepala Seksi Kegiatan Kerja, Kepala Sub Seksi Bimbingan Kerja, dan Kepala Sub Seksi Sarana Kerja Lapas Perempuan Jakarta.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka percepatan dan peningkatan pelaksanaan tugas dan fungsi di bidang kegiatan kerja dan produksi, serta dalam rangka evaluasi capaian resolusi pemasyarakatan tahun 2020 terkait peningkatan PNBP sebesar 7 Miliyar.2020 08 24 LPP RAKERNIS 1

“ Agar Resolusi Pemasyarakatan dapat diimplementasikan dengan baik, seluruh UPT Pemasayarakatan harus dapat memenuhi target pembayaran PNBP dengan mengoptimalkan kegiatan pembinaan kemandirian yang telah diprogramkan” Ujar Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Liberti Sitinjak.

Menanggapi hal tersebut, Herlin Candrawati selaku Kalapas Perempuan Kelas IIA Jakarta menyampaikan kepada jajaran kegiatan kerja untuk menerapkan lima strategi menuju 7 Miliyar yaitu optimalisasi pembinaan kemandirian, kemitraan, pembiyaan dan pengelolaan, penyetoran PNBP, dan gerakan cinta produk napi.

“Dengan adanya kegiatan ini, Lapas Perempuan Jakarta dapat mengevaluasi dan terus berkreasi dengan mengoptimalkan kegiatan pembinaan keamdirian dibidang manufaktur maupun agribisnis agar dapat mencapai target pembayaran pnbp sesuai dengan Resolusi Pemasyarakatan Tahun 2020” Ucap Herlin.

2020 08 24 LPP RAKERNIS 4 2020 08 24 LPP RAKERNIS 2

Kontributor : Azzah Al Maroro Jati


Print   Email