Yuk Rutin Cek Suhu!

 2020 09 22 LPPJakarta - Seiring dengan meningkatnya kasus corona di wilayah DKI Jakarta, Lapas Perempuan Kelas IIA Jakarta terus melakukan berbagai upaya guna mencegah penularan dan penyebaran Covid-19. Salah satunya dengan melakukan pemeriksaan suhu secara rutin kepada seluruh petugas yang akan memasuki area Lapas dan warga binaan yang berada di dalam blok hunian.

Pengecekan suhu yang dilakukan secara bergantian oleh Tim Medis Lapas Perempuan Kelas IIA Jakarta ini bertujuan untuk mengantisipasi penularan virus corona dan sebagai deteksi dini atas timbulnya gejala Covid-19 yang tentunya tidak diharapkan terjadi kepada warga binaan dan petugas Lapas Perempuan Jakarta.

“Segala upaya telah kami lakukan untuk mencegah timbulnya cluster baru di dalam Lapas. Dari mulai himbauan untuk disiplin dalam penggunaan masker hingga pengecekan suhu secara rutin terus kami laksanakan agar seluruh petugas dan warga binaan terhindar dari penularan Covid-19” Tutur Herlin Candrawati selaku Kalapas.

Dalam pelaksanaanya, Tim Medis tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid -19 dengan menggunakan Alat Pelindung Diri berupa face shield, masker, dan sarumg tangan. Jika ditemukan warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang suhu tubuhnya melebihi 37,5°C, akan segera ditindaklanjuti oleh Tim Medis.

Seluruh jajaran Lapas Perempuan Kelas IIA Jakarta telah berupaya semaksimal mungkin dalam memerangi dan menjaga diri serta warga binaan agar terhindar dari penularan virus corona.

 

Kontributor: Azzah Al Maroro Jati


Print   Email